Cara Konfigurasi IP Address di Debian 9 ( Stretch)
Untuk setting IP Address sama contohnya pada sebuah system operation debian 9 terdapat 2 interface dan telah terhubung dengan sebuah Modem untuk internet dengan IP 192.168.0.1/24 dan untuk jaringan lokalnya yaitu 192.168.2.1/24.
Sebelum Anda melakukan konfigurasi, lihat dan cek terlebih dahulu interface yang tersedia pada Debian 9 server. Caranya gimana? Anda cukup ketikan perintah berikut ini :
#ip a
Untuk mengedit file tersebut bisa menggunakan perintah nano(spasi)direktori file. Nano sendiri adalah aplikasi seperti halnya notepad kalo di windows.
Untuk mengedit file tersebut masukan perintah berikut :
#nano /etc/network/interface
Lalu edit sesuai jaringan Anda. Sesuaikan Interfacenya dengan jaringan yang terhubung. Setelah itu save. Setelah konfigurasi IP Address kalian edit DNS Servernya. Kalian bisa menggunakan perintah berikut :
#nano /etc/resolv.conf
Masukan DNS Servernya. Contoh: Nameserver : 8.8.8.8 Setelah selesai, konfigurasi di atas tidak akan berguna jika kalian belum merestart network pada debian 9 kalian. Caranya merestart dengan cara mesukan perintah berikut ini :
#systemctl restart networking
Setelah itu kalian bisa melakukan uji koneksi pada Debian 9 Server dengan cara melakukan ping ke google atau ke modem, jika Reply berarti konfigurasi Anda berhasil. Sekian dan Terima Kasih.
0 Response to "Cara Konfigurasi IP Address di Debian 9 ( Stretch)"
Posting Komentar